Kisah Pemuda yang Ingin Bertaubat

12:44:00 PM



Pertama kali baca kisah diatas, saya awalnya berfikir dulu baru bisa paham maksud dari cerita yang super pendek diatas. Saya kagum terhadap penulisnya. Saya coba cari di mbah google, ternyata sampai tulisan ini saya tulis, belum juga ketemu penulis kisah diatas.

Cerdas sudah pasti. Penulis sangat jeli dalam memikirkan kisah yang diambilnya. Sangat kritis dan mengandung pesan yang dalam. Kita semua tahu dan yakin, bahwa umur kita sudah tertulis di Lauhul Mahfudz dan kita tidak pernah tahu kapan umur kita akan berakhir. 

Kisah ini memberikan kita pelajaran, bahwa taubat tidak boleh ditunda. Didalam Alqur'an maupun hadist, sudah jelas bahwa ketika kita ingin bertaubat, maka harus segera. Tidak menunggu nanti, besok, lusa, atau setelah tua, karena kita tidak tahu umur kita akan sampai atau tidak. Karena kita tidak tahu, apakah nanti, besok, lusa itu umur kita masih sampai atau tidak.

Begitu juga dengan janji, kita sebagai umat islam harus menggunakan Insyaallah. Seperti kalimat yang sangat mashur,  janji adalah hutang dan hutang harus dibayar, memang benar adanya. Kenapa, karena kita adalah makhluk yang lemah dan tidak tahu apa yang akan terjadi nanti atau esok. Allah swt adalah Yang Maha Tau. Sehingga, dengan menggunakan Insyaallah, sebagai hamba kita tidak menyombongkan diri kita dihadapan Allah swt.

Yang pernah saya dengar, taubat itu tidak hanya bagi orang yang jahat, atau setelah melakukan keburukan, tapi taubat harus kita lakukan setiap saat. Karena, kita tidak tahu, dari sekian ribu ucapan kita yang keluar setiap hari, dari tindakan yang kita lakukan tiap hari, dari penglihatan, pendengaran, pikiran yang kita lakukan tiap hari, pasti banyak kesalahan yang kitapun tidak sadar. Sehingga menjadi penting bagi kita untuk taubat setiap saat.

Makanya, beruntung sekali Allah swt memerintahkan kita sholat 5 waktu sehari semalam. Setidaknya, sehari semalam kita bertaubat 5 kali, karena inti dari sholat adalah doa kita kepada Allah swt, agar mengampuni dosa kita dan menabulkan doa kita.

Jadi, Yuk Kita Sholat Berjamaah !

You Might Also Like

0 komentar

Masukkan Komentar dan Pesan Terbaikmu..

Tag me on Twitter